Semarak! Rangkaian Kegiatan Sambut HUT RI di Muha Berlangsung Meriah

Diawali dengan shalat dhuha berjamaah di mushala, seluruh civitas SMA Muhammadiyah 2 Surakarta mulai dari guru, karyawan, dan para siswa tampak bersemangat mengikuti kegiatan pagi ini (16/08/2019). Mereka akan mengikuti kegiatan jalan sehat dalam rangka menyambut hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 74.

Jalan sehat ini diawali dari gedung SMA Muhammadiyah 2 Surakarta ke arah barat. Tiba di perempatan Paragon ke selatan melewati jalan Slamet Riyadi. Rute diakhiri dengan melewati jalan Supomo. Seluruh peserta tampak ceria dan bersemangat,mengingat kegiatan ini sekaligus sebagai penyegaran ditengah kegiatan belajar mengajar di sekolah.

Sehari sebelumnya di halaman SMA Muhammadiyah 2 juga tidak kalah heboh. Pagi hari para siswa membersihkan ruangan kelas yang akan mereka persiapkan untuk lomba kebersihan antar kelas. Tak hanya berhenti sampai disitu, acara dilanjutkan dengan lomba 17an yang dikoordinir oleh Mahasiswa PLP UMS.

Purbosusanto, salah satu panitia lomba menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia. “Kami mengadakan berbagai lomba diantaranya kebersihan dan penghijauan kelas, pojok literasi, lomba estafet kaos dan karet, bakiak, futsal dan beberapa lomba lainnya” jelas salah satu mahasiswa PLP dari Fakultas Agama Islam ini bersemangat.  Selain itu, kegiatan sambut kemerdekaan ini mendapat apresiasi dari siswa. “ Acaranya cukup seru, tapi mungkin bisa lebih seru lagi kalau dikoordinir lebih baik” ungkap salah satu siswa pemenang lomba Futsal pakai sarung ini.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Scroll to Top